Pengaruh Religiusitas, Pelayanan dan Tarif Premi terhadap Kepuasan Nasabah Asuransi Syariah dengan Minat Berasuransi Syariah di Perusahaan Asuransi Syariah Cabang Surabaya
DOI:
https://doi.org/10.51903/semnastekmu.v1i1.81Keywords:
RELIGIUSITAS, PELAYANAN, TARIF PREMI, MINAT BERASURANSI, SYARIAH, KEPUASAN NASABAHAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh religiusitas, pelayanan, tarif premi terhadap kepuasan nasabah dengan minat berasuransi syariah sebagai variabel intervening di Asuransi XYZ Syariah Cabang Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian eksplanatori dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah nasabah yang bergabung di perusahaan asuransi XYZ Syariah Cabang Surabaya. Sampel diambil dengan menggunakan teknik accidental sampling dengan kriteria (1) masyarakat yang sudah menjadi nasabah asuransi syariah , dan (2) berusia 17 – 50 tahun sebanyak 100 responden. Analisis data menggunakan PLS dengan program SmartPLS 3.2.8.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Religiusitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah berasuransi, (2) Pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah berasuransi, (3) Tarif premi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah berasuransi, (4) Religiusitas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah, (5) Pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, (6) Tarif Premi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah, (7) Religiusitas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah melalui minat berasuransi syariah, (8) Pelayanan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah melalui minat berasuransi syariah, dan (9) Tarif premi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah melalui minat berasuransi syariah.